Skip to content
Catatan Optimasi by Sugihartono#OptimasiKerja #OptimasiBisnis #Manajemen
  • Home
  • Contact Me
  • CV Tips
  • Linkedin
  • Youtube
  • Telegram
Business

Beberapa kesalahan Business Owner di Google Map, No 5 sering dilupakan

On December 14, 2022 by Sugihartono

Siapa yang sekarang kalau mau cari lokasi/toko/tempat tujuan tidak cari di google map untuk mendapatkan rekomendasi rute tercepat? Saya rasa semua orang hampir selalu melakukannya kecuali memang tujuannya sudah familiar dan sudah tahu rute tercepat.

Untuk tujuan-tujuan yang sudah familiarpun kadang masih sering kita memastikan lagi via Google Map, entah itu lokasinya buka/tutup, berapa estimasi waktu sampai, rutenya macet atau tidak, dan banyak alasan lain.

Dari sisi business owner, titik Google Map sudah menjadi salah satu tools pendukung yang sudah seharusnya wajib di masukkan oleh business owner. Tapi beberapa business owner tidak aware tentang hal ini.

Beberapa aspek yang sering tidak diperhatikan:
1. Titik tidak sesuai. Kadang karena akurasi GPS yang kurang, titik real tidak sesuai dengan titik di map.
2. Informasi tidak lengkap (telp, web). No Telp ini penting agar orang bisa menghubungi dan mengkonfirmasi sebelum menuju lokasi
3. Jam buka dan tutup tidak ada atau tidak sesuai dengan kondisi real. Sebaiknya yang di publish adalah jam layanan, bukan jam kerja pegawainya.
4. Tidak ada foto/foto tidak relevan
5. Tidak merespon review, terutama yang memberikan rating kecil. Kalau rating kecil tidak dikelola dengan baik, nanti bintang yang tampil akan kecil juga.

Tapi disisi lain, adanya Maps ini menjadi mengurangi interaksi sosial. Jika dulu orang masih sering turun dari kendaraan dan bertanya bertanya pada orang dipinggir jalan tentang arah atau lokasi, maka kebiasaan ini sekarang sudah sangat jauh hilang.

Orang lebih nyaman dari awal berangkat sudah menyalakan navigasi map, lalu baru dimatikan setelah sampai.

Kemampuan mengingat jalan juga menjadi turun, karena selalu mengandalkan Map.

Tentunya setiap teknologi selalu ada plus minusnya. Tinggal kita sebagai pengguna, lebih bijak dalam memanfaatkan sisi baik dan meninggalkan sisi negatifnya.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Cari

Tag

Agenda belajar Evaluasi Problem Solving Program

Recent Posts

  • Dari End User ke Vendor, demi Career Switch
  • Berani Pasang Sertifikat, Harus Berani juga Membuktikan Kompetensi
  • Banyak yang gagal paham antara Libur Nasional dan Cuti Bersama (bahkan HR dan manajemennya)
  • Pertumbuhan Organik vs Karbitan, kamu termasuk yang mana?
  • Sayangi karirmu, jangan blunder. Sekali blunder, bisa rusak

Recent Comments

    Catatan Optimasi by Sugihartono

    #OptimasiKerja #OptimasiBisnis #Manajemen

    Copyright Catatan Optimasi by Sugihartono 2023 | Theme by ThemeinProgress | Proudly powered by WordPress